Aceh
Beranda » Bupati Aceh Utara Terpilih Jalani Pemeriksaan Kesehatan Jelang Retreat di Akmil Magelang

Bupati Aceh Utara Terpilih Jalani Pemeriksaan Kesehatan Jelang Retreat di Akmil Magelang

Bupati Aceh Utara Terpilih Jalani Pemeriksaan Kesehatan Jelang Retreat di Akmil Magelang

Aceh Utara – Bupati Aceh Utara terpilih, Ismail A. Jalil, yang akrab disapa Ayahwa, menjalani pemeriksaan kesehatan sebagai persiapan sebelum mengikuti retreat kepala daerah di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah. Pemeriksaan berlangsung pada Jumat (14/2/2025) di Rumah Sakit Umum Cut Meutia (RSUCM) Aceh Utara.

Pemeriksaan kesehatan ini ditangani oleh sejumlah dokter spesialis, termasuk spesialis penyakit dalam, spesialis mata, dan spesialis Telinga Hidung Tenggorokan (THT). Proses pemeriksaan turut didampingi oleh Direktur RSUCM, dr. Syarifah Rohaya, Sp.M, serta jajaran manajemen rumah sakit.

Dalam keterangannya, Ayahwa menyampaikan bahwa pemeriksaan ini merupakan bagian dari persiapan sebelum mengikuti pendidikan dan pembekalan selama satu minggu di Akmil Magelang, yang akan dimulai setelah pelantikannya sebagai Bupati Aceh Utara.

“Tes kesehatan ini dilakukan sebagai persiapan retreat ke Magelang. Setelah pelantikan Bupati dan Wakil Bupati, kami akan mengikuti pendidikan selama seminggu,” ujar Ayahwa.

Sementara itu, Humas RSU Cut Meutia Aceh Utara, dr. Harry Laksamana, menjelaskan bahwa pemeriksaan kesehatan Bupati Aceh Utara terpilih dilakukan oleh tim dokter spesialis dari berbagai bidang, di antaranya:

Dirjenpas Sentuh Hati Warga Binaan, Ajak Benahi Bersama Lapas Kutacane

  • Poli Penyakit Dalam – dr. Irwandi, Sp.PD
  • Poli Penyakit Paru – dr. Marliza, Sp.P
  • Poli Penyakit Jantung – dr. Emelda, Sp.JP
  • Poli Bedah – dr. Hendra Kastiaji, Sp.B
  • Poli THT – dr. Rahmi Soraya, Sp.THT
  • Poli Mata – dr. Syarifah Rohaya, Sp.M
  • Dokter Patologi Klinik (Penanggung Jawab Laboratorium) – dr. Maulida Devianti, Sp.PK

Sebagai informasi, pelantikan Bupati Aceh Utara terpilih, Ismail A. Jalil (Ayahwa), dan Wakil Bupati Aceh Utara, Tarmizi Panyang, dijadwalkan berlangsung pada Senin (17/2/2025) dalam rapat paripurna DPRK Aceh Utara. Prosesi pelantikan akan dipimpin langsung oleh Gubernur Aceh, Muzakir Manaf, yang akrab disapa Mualem.

Redaksi

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Advertisement