BANDA ACEH – Persiraja Banda Aceh gagal memaksimalkan keuntungan sebagai tuan rumah dalam lanjutan Pegadaian Championship musim 2025/2026 pekan keempat. Bertanding di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh, pada Minggu malam (05/10/2025), Laskar Rencong hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Garudayaksa FC.
Hasil ini membuat skuad asuhan Akhyar Ilyas tidak berhasil mencapai target meraih tiga poin penuh, meskipun tampil dengan kekuatan penuh setelah beberapa pemain kunci pulih dari cedera. Persiraja justru kebobolan lebih dulu di menit ke-13 melalui tendangan jarak jauh Aditia Gigis yang tak mampu dihalau kiper Fransisco akibat perubahan arah bola.
Tertinggal satu gol, tim berjuluk Lantak Laju meningkatkan intensitas serangan. Upaya mereka membuahkan hasil di menit ke-36 ketika Rahmat Ilahi memanfaatkan kelengahan lini belakang Garudayaksa untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Di babak kedua, Persiraja tampil lebih dominan dalam penguasaan bola. Namun, peluang-peluang emas yang tercipta gagal dikonversi menjadi gol karena penampilan cemerlang kiper Garudayaksa, Rudi Nurdin, yang berhasil menggagalkan sejumlah ancaman.
Hasil imbang ini menempatkan Persiraja di peringkat delapan klasemen sementara Grup 1 dengan raihan 4 poin. Sementara itu, Garudayaksa tetap kokoh di puncak klasemen dengan mengumpulkan 8 poin. Pada laga berikutnya, Persiraja akan kembali bertindak sebagai tuan rumah menghadapi FC Bekasi City di pekan kelima pada Minggu (12/10/2025).



Komentar